POLSEK RUNGKUT PANTAU KEGIATAN KONSELING PENGUNGSI AFGHANISTAN UNHCR

oleh -63 Dilihat

Surabaya Polsek Rungkut Polrestabes Surabaya (22/02/2023). Dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukum Polsek Rungkut dilaksanakan koordinasi dan pemantauan kegiatan masyarakat.

Rabu 22 Februari 2023 bertempat di lantai 2 gedung Urban Office Co Working Jl. Dr. Ir. H. Soekarno No.470, Kedung Baruk, Kecamatan Rungkut, Surabaya dilaksanakan  kegiatan konseling perorangan dan kelompok dengan beberapa pengungsi asal Afganistan yang tinggal di Kabupaten Sidoarjo dengan UNHCR.

 

Kegiatan  konseling tersebut  dijadwalkan setiap hari untuk 10 orang dengan beberapa pengungsi yang tinggal di wilayah Kabupaten Sidoarjo dengan UNHCR berlangsung selama 3 hari dengan estimasi waktu 3 jam setiap harinya dan sebagai penanggung jawab kegiatan tersebut adalah saudara Yance .

 

Pengamanan kegiatan kegiatan Konseling tersebut dipimpin oleh Kanit Intelkam Polsek Rungkut Akp Joko Setyono,SE bersama 5 personel piket fungsi Polsek Rungkut yang didampingi 1 Sub unit Pengamanan Orang Asing Intelkam Polrestabes Surabaya.(HmsRkt)

No More Posts Available.

No more pages to load.