POLSEK RUNGKUT HADIRI PERESMIAN GEDUNG PERTEMUAN RW 04 KEDUNG BARUK

Surabaya Polsek Rungkut Polrestabes Surabaya (26/02/2023). Dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukum Polsek Rungkut dilaksanakan pengamanan kegiatan masyarakat.

Sabtu 25 Februari 2023, pukul 21.00 wib bertempat di lingkungan RW 04 Kelurahan Kedung Baruk Kecamatan Rungkut Surabaya  dilaksanakan peresmian Balai pertemuan warga.

 

Balai pertemuan RW 05 Kelurahan Kedung Baruk yang berada di Jl. Kedung Baruk Gang 2 Rungkut Surabaya  dibangun dengan dana bantuan dari PT. Depo Bangunan  Indonesia yang berada di Jl. Raya Kedung Baruk No.29 Rungkut Surabaya Sebagai kompensasi proyek pembangunan gedung Depo Bangunan.

 

Hadir dalam kegiatan yang diisi dengan penyampaian pertanggung jawaban penggunaan dana kompensasi tersebut adalah Polsek Rungkut yang dipimpin Kanit Lantas Ipda Mujiono, SH, Babinsa Koramil Rungkut, Perwakilan Depo Bangunan, Ketua RW 04 Kelurahan Kedung Baruk dan sejumlah Tokoh Masyarakat Kedung Baruk.(HmsRkt)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.