Polsek Karangpilang Amankan Jalur Massa Aksi Buruh Dari Gresik Di Batas Kota Surabaya Gresik, Antisipasi Hal Hal Yang Tidak Diinginkan

oleh

Surabaya – Personel Polsek Karangpilang  melaksanakan pengamanan jalur lintasan aksi unras sejumlah massa buruh yang akan menyampaikan aspirasinya di Gedung Negara Grahadi Surabaya. Kamis (13/06/2024) pagi.

Dalam pelaksanaan pengamanan jalur unjuk rasa dari massa buruh dilaksanakan di Jalan Raya Mastrip Warugunung (batas Kota Surabaya-Gresik) di wilayah Karangpilang, antisipasi massa buruh dari KSPI Gresik yang melintas di wilayah Karangpilang.

Pengamanan jalur massa aksi ini dilakukan oleh piket Intel dan Piket Lantas untuk mengantisipasi dan mengamankan pergerakan massa buruh yang akan menyalurkan aspirasinya di Gedung Negara Grahadi Surabaya agar jalur yang dilintasi massa buruh terutama di wilayah Karangpilang tetap aman dan kondusif.

Saat pelaksanaannya saat massa buruh masuk wilayah Karangpilang dilakukan pengawalan oleh unit patroli sampai titik tujuan yaitu gedung Grahadi Surabaya. Kegiatan pengamanan tersebut mengedepankan cara cara yang humanis kepada peserta aksi unjuk rasa dalam menyuarakan aspirasinya.

 

Pada kesempatan terpisah Kapolsek Karangpilang, Kompol A.Risky fardian C., S.I.K., M.Si., mengatakan bahwa pengamanan jalur ini dilakukan untuk mencegah kemacetan dan hal-hal yang tidak diinginkan lainnya saat ada pergerakan massa unjuk rasa buruh.

“Sebelum hal-hal yang tidak diharapkan terjadi seperti gesekan dengan warga maupun pengguna jalan lainnya, kami sudah melakukan pengamanan dengan menggelar anggota di batas kota Surabaya-Gresik.” Pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.