“Pesan Kamtibmas Lewat Jum’at Curhat Dorong Warga Ikut Jaga Pilkada Tetap Kondusif”

Pakal Surabaya – https://surabayaraya.com/,  Bhabinkamtibmas Kelurahan Pakal Polsek Pakal Polrestabes Surabaya Aipda Rohmat Temui Ketua RT 003 RW 001 Bapak Sutaji dalam Giat Jum’at Curhat di Sidorejo (11/10/2024)

Pesan Kamtibmas Lewat Bhabinkamtibmas Kelurahan Pakal Aipda Rohmat lewat Jum’at Curhat mendorong Ketua RT untuk menyampaikan keseluruh warganya agar bersama – sama dengan Polsek Pakal dan unsur tiga pilar menjaga kondusifitas Kamtibmas selama berlangsungnya tahapan Pilkada Jatim dan Kota Surabaya yang sedang berlangsung.

ditempat berbeda ” Kami Kepolisian Sektor Pakal akan selalu berkomitmen dalam menjaga Netralitas Polri dalam Pilkada Serentak Jatim 2024, Kami menghimbau dan mengajak masyarakat untuk menjaga Kondusifitas Kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Pakal ” ungkap Kapolsek Pakal Polrestabes Surabaya Kompol I Made Jatinegara, S.H.

Dalam Jum’at Curhat juga menjadi sarana masyarakat memberikan Kontribusi pesan Kritik dan Saran kepada Polsek Pakal sehingga dalam memelihara Kamtibmas Polsek Pakal beserta unsur – unsur Keamanan Pertahanan dan Pemerintahan dapat mengambil langkah dan arah kebijakan rangkaian kegiatan yang dapat membangun situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah kelurahan Pakal Kota Surabaya.(af)

No More Posts Available.

No more pages to load.