Patroli Tiga Pilar Yakinkan Rasa Aman Selama Pelaksanaan Pemilu 2024

oleh -80 Dilihat

Pakal Surabaya – Ditengah Pengamanan Pemilu 2024 Kapolsek Pakal Polrestabes Surabaya Kompol I Made Jati Negara, S.H. masih menyempatkan diri untuk mengajak 3 Pilar dalam Patroli upaya Antisipasi 3 C Curat Curas dan Curanmor di Wilayah Hukum Polsek Pakal. (28/02/2024)

” Terciptanya Situasi Kamtibmas aman dan kondusif tentu dukungan dan Kebersamaan Masyarakat untuk Turut Serta melaksanakan Pengamanan di Kampungnya sendiri Sebagai Polisi bagi Dirinya sendiri dan sesuai slogan ‘WANI JOGO KAMPUNG’ , tanpa Kebersamaan atau kerjasamanya dari seluruh unsur dan lapisan masyarakat kecamatan Pakal tidak mungkin terciptanya Kamtibmas yang kondusif untuk itu  Kami Mengajak Warga Kecamatan Pakal untuk turut serta    WANI JOGO KAMPUNG ” ungkap Kompol I Made Jati Negara, S.H. Kapolsek Pakal Polrestabes Surabaya

“Keamanan milik bersama bukan hanya millik aparatur keamanan, Pertahanan maupun Aparatur Pemerintahan namun milik kita semua masyarakat di harapkan bisa menjaga lingkungannya persempit kesempatan dan ruang bagi pelaku kejahatan dengan mengadakan Siskamling dan kegiatan pengamanan swakarsa lainnya” Pungkas Kompol I Made Jati Negara, S.H.

Kegiatan Patroli Gabungan tiga pilar ini tidak lelah dilaksanakan oleh Kapolsek Pakal Polrestabes Surabaya Kompol I Made Jati Negara, S.H. selama pelaksanaan kegiatan Operasi Mantap Brata Pengamanan Pemilu 2024 berlangsung yang gunanya untuk memberikan rasa aman di tengah Masyarakat. (af)

No More Posts Available.

No more pages to load.