Pastikan Keamanan Saat Penyembelihan Dan Pembagian Daging Kurban Berjalan Lancar, Polsek Karangpilang Lakukan Patroli Pengamanan Di Masjid Baitul Fikri Kedurus

Surabaya – Dalam rangka menjaga kamtibmas tetap aman dan kondusif di wilayah Karangpilang, Kepolisian Sektor Karangpilang selalu hadir di tengah tengah masyarakat melalui kegiatan patroli dan pengamanan terutama seperti moment Idul Adha seperti ini.

Seperti kali ini anggota Piket Fungsi Polsek Karangpilang yang dipimpin Pawas Ipda Lutfi Rahman SH., MH melaksanakan patroli dan pengamanan penyembelihan hewan kurban dan pembagian daging kurban di Masjid Baitul Fikri Perumahan Gunungsari Indah. Senin (17/06/2024) siang.

Dalam kesempatan tersebut Pawas dan anggota Piket Fungsi menmberikan himbauan kepada panitia dan petugas keamanan agar tetap waspada terhadap curanmor, dengan memasang kunci ganda pada kendaraannya sebelum ditinggal untuk melakukan penyembelihan hewan kurban dan pembagian daging kurban.

Pawas dan anggota piket fungsi juga menghimbau kepada panitia agar saat pembagian hewan kurban diatur sedemikian rupa agar tidak terjadi antrian yang panjang, karena rawan menimbulkan gesekan.

Petugas keamanan setempat juga dihimbau agar ikut membantu menjaga ketertiban antrian warga penerima daging kurban sehingga tidak terjadi gangguan kamtibmas.

Di tempat terpisah Kapolsek Karangpilang Kompol A.Risky Fardian C., S.I.K., M.Si., mengatakan bahwa pengamanan yang dilakukan jajarannya ini untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan Idul Adha di wilayah Karangpilang berjalan lancar.

 

No More Posts Available.

No more pages to load.