Minimalkan Angka Kejahatan Dan Gangguan Kamtibmas Saat Dini Hari, Polsek Karangpilang Bersama Ganungan Polsek Rayon 6 Lakukan Razia Kejahatan Malam Di Depan SPBU Kedurus

Surabaya – Dalam rangka jaga kamtibmas di wilayah hukum Polsek Rayonb  khususnya di wilayah Karangpilang, Polsek Karangpilang bersama gabungan Polsek Rayon 6 kembaligelar Razia Kejahatan Malam untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Karangpilang. Jumat (10/05/2024) dini hari.

 

Kegiatan ini dilaksanakan secara selektif prioritas dipimpin Pawas Polsek Karangpilang Aiptu Hadi Rudjito dan didampingi Pawas Polsek Wiyung dan Pawas Polsek Tandes dengan melibatkan 7 anggota Polsek Karangpilang, 3 anggota Polsek Wiyung dan 3 anggota Polsek Tandes, kegiatan razia kali ini dilaksanakan di depan SPBU Kedurus Surabaya.

Dalam pelaksanaan razia, dimulai dengan apel yang dipimpin Pawas Polsek Karangpilang di halaman Mapolsek Karangpilang, dalam arahannya Aiptu Hadi Rudjito mengatakan bahwa razia ini dilaksanakan dengan cara selektif prioritas yaitu hanya memeriksa pengendara yang dirasa mencurigakan.
“Polsek Karangpilang bersama gabungan Polsek Rayon 6 gelar razia kejahatan malam untuk antisipasi kerawanan di malam hari degan melakukan razia di titik rawan aksi kejahatan dan dilaksanakan secara selektif prioritas,” ucap Pawas.
Dalam pelaksanaan Razia digelar dengan melakukan pemeriksaan pengendara R2, yang melintas dan dirasa mencurigakan, Selain melakukan pemeriksaan surat surat kendaraan, petugas juga melakukan pemeriksaan barang bawaan untuk antisipasi adanya sajam, senpi dan narkoba dan barang ilegal lainnya.

Di kesempatan terpisah Kapolsek Karangpilang Kompol A.Risky Fardian C., S.I.K., M.Si., mengatakan bahwa razia kejahatan malam seperti ini dilakukan oleh Polsek karangpilang untuk mempersempit ruang gerak pelaku tindak kejahatan dan antisipasi tawuran, balap liar, kenakalan remaja, laka lantas, curas, curat dan curanmor yang berpotensi terjadi di wilayah Karangpilang.

” Diharapkan dengan kegiatan razia ini dapat mengurungkan niat para pelaku kejahatan yang akan melakukan aksinya di wilayah Karangpilang sehingga wilayah Karangpilang tetap terjaga kondusifitasnya.” Pungkasnya

No More Posts Available.

No more pages to load.