Minggu malam ruangan kapolsek simokerto dipenuhi petugas 3 pilar bersama tokoh masyarakat seniman dan agama gelar nonton bareng

oleh

di hari minggu malam 15 Januari 2023 sekitar pukul 19.00 wib dikantor polsek simokerto telah berkumpul anggota polsek,koramil dan satpol pp kecamatan simokerto bersama tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh seniman memasuki ruangan kapolsek simokerto kompol dwi nugroho,
Kali ini aparat gabungan 3 pilar simokerto akan menonton bareng pagelaran wayang orang berjudul pandowo boyong
Cerita dari wayang orang ini mengisahkan Intinya boyongnya Pandawa ke Astina menjadi pesan moral masyarakat agar lebih memahami, menghayati dan mengamalkan Pancasila. Bahkan sosok dalam Pandawa Lima pun relevan dengan semangat dan nilai-nilai Pancasila. Putadewa adalah simbol ke-Tuhanan yang menjadi sila pertama dalam Pancasila.

Werkudoro yang adil dan penuh rasa kemanusiaan, mewakili sila ke dua Pancasila. Arjuna mencerminkan semangat persatuan dan kesatuan yang dinyatakan dalam sila ke tiga Pancasila.
Nakula menyimbolkan sila ke empat, yaitu permusyawaratan masyarakat. Sedangkan kembarannya, Nakula simbol dari sila ke lima, keadilan sosial yang benar-benar adil

No More Posts Available.

No more pages to load.