Menjelang Bulan Suci Ramadhan, Polsek Jambangan Bersama 3 Pilar Menggelar Diskusi Dengan Para Warga

oleh -143 Dilihat

Polsek Jambangan melaksanakan kegiatan Jumat Curhat yang memungkinkan masyarakat menyampaikan secara langsung terkait keluhannya kepada polisi dan diterima langsung oleh kapolsek jambangan, Jum’at 17 Maret 2023.

Kompol Budi Waluyo, S.H., M.Hum., selalu Kapolsek Jambangan mengatakan, jumat curhat merupakan sarana yang diberikan kepada masyarakat yang ingin menyampaikan berbagai masalah berkaitan dengan layanan kepolisian maupun gangguan kamtibmas yang terjadi dimasyarakat, sehingga permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan bersama dengan mudah.

“Jumat curhat ini untuk menampung keluhan masyarakat khususnya warga Kecamatan Jambangan terhadap kepolisian. Bebas mau menyampaikan apapun berkaitan dengan layanan kepolisian maupun gangguan kamtibmas yang terjadi di masyarakat,” tutur Kapolsek.

Setiap jumat, jajaran Polsek Jambangan membuka layanan Jum’at curhat dan akan ditingkatkan dengan menyambangi desa tertentu untuk mendengar curhatan masyarakat.

Kegiatan ini akan dilakukan rutin setiap pekan dengan melibatkan masyarakat secara langsung. Curhatan masyarakat akan ditindaklanjuti secara langsung, dan apabila berkaitan dengan pihak lain akan segera dikoordinasikan guna menyelesaikan permasalahan tersebut. Dengan jumat curhat masayarakat berharap pelayanan kepolisian lebih meningkat lagi dan Polri Lebih dicintai masyarakat.

“Dalam rangka menyambut bulan ramadhan dan untuk menjaga kenyamanan dalam menjalankan ibadah puasa. Polsek Jambangan bersama 3 pilar jambangan akan membicarakan untuk membuat imbauan apa saja,” katanya.

Untuk mengawal Masyarakat yang beribadah, serta akan memberlakukan aturan apa saja terhadap kenakalan anak muda di bulan ramadhan.

Polsek jambangan pastikan untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban diwilayah hukum Polsek Jambangan, guna memberikan rasa nyaman bagi seluruh warga masyarakat, juga pada perayaan Ibadah Puasa kali ini Umat Islam dapat beribadah dengan penuh Hikmah dan minim gangguan Kamtibmas.

“Intinya adalah, semua keluhan dan masukan dari masyarakat menjadi catatan kami, Dalam memberikan pelayanan kepada Masyarakat. Apalagi sebentar lagi akan memasuki bulan puasa, tentunya untuk memberikan rasa aman dan nyaman Masyarakat yang melaksanakan ibadah,” tandasnya.

 

No More Posts Available.

No more pages to load.