BHABINKAMTIBMAS POLSEK MULYOREJO BERSAMA INSTANSI TERKAIT TERTIBKAN PARKIR DI PASAR

oleh -32 Dilihat

Polrestabes Surabaya – Sinergi tiga pilar Forkopimcam Mulyorejo yakni Polsek Mulyorejo, Pemerintah Kecamatan Mulyorejo  dan Koramil  mendampingi Tim penertiban Dinas Pasar saat melaksanakan penertiban parkir di area pasar tradisional Manyar / Menur Surabaya, Jumat (23/09/2022) pagi.

Bhabinkamtibmas Kel.manyar Sabrangan Polsek Mulyorejo Aipda Dodik Irwan  yang terjun langsung mendampingi kegiatan penertiban parkir area pasar Manyar tersebut, hal tersebut supaya tidak mengganggu pengguna jalan yang akan melintas sehingga tidak menbimbukan kemacetan.

“Keluhan kemacetan jalan, akibat akses ruas jalan yang sempit serta ditambah lagi adanya parkir yang sesuka hatinya para pengunjung pasar serta adanya penjual  yang menggunakan bahu jalan untuk berjualan, adalah keluhan warga pengguna jalan saat melintas di area pasar Manyar / Menur Kel.Manyar Sabranagan ,” ungkap Bhabinkamtibmas.

Sementara itu, Kapolsek Mulyorejo Kompol Ardi Purboyo,S.H.,M.M.,S.I.K ., menuturkan bahwasanya, kegiatan penertiban ini bertujuan agar tidak terjadi kemacetan dan kecelakaan lalu lintas saatjalm masyarakat berangkat beraktifitas pagi hari , lokasi parkir kendaraan roda empat serta mengarahkan seluruh pedagang untuk masuk ke dalam pasar tradisonal Manytar / Menur.

Pada kesempatan tersebut, juga dimanfaatkan oleh Instansi terkait tersebut untuk menghimbau kepada seluruh pedagang dan pengunjung pasar tradisional Manyar, untuk mengikuti protokol kesehatan 5M dengan wajib menggunakan masker, siapkan cairan sanitaiser, cuci tangan sampai bersih dengan menggunakan sabun, menjaga imun tubuh serta mengurangi mobilitas.

No More Posts Available.

No more pages to load.