ANTISIPASI BANJIR DI MUSIM HUJAN POLSEK RUNGKUT PATROLI KE RUMAH POMPA MEDOKAN AYU

Surabaya.Polsek Rungkut Polrestabes Surabaya 13/11/2022 dalam rangka antisipasi hujan dan banjir piket fungsi melaksanakan pengecekan pintu air dan rumah pompa di wilayah hukum Polsek Rungkut.

 

Kondisi cuaca yang saat ini hujan mengharuskan piket fungsi yang dipimpin pawas melaksanakan patroli ke Rumah Pompa Medokan Ayu di Jl. Medokan Asri Barat.

 

Pawas mengingatkan petugas jaga pintu air untuk memastikan mesin pompa dalam kondisi baik dan siap dipergunakan jika situasi mendesak.

 

Juga mengingatkan petugas jaga agar selalu menjalankan protokol kesehatan selama menjalankan tugas.(HmsRkt)

No More Posts Available.

No more pages to load.