Mengantisipasi terjadinya gesekan antar perguruan silat, Polsek Tandes Polrestabes Surabaya menerjunkan personelnya melakukan pengamanan jalur rombongan perguruan silat yang melintas di wilayah Kecamatan Tandes Surabaya, pada Sabtu (23/07/2022) malam.
Dalam pengamanan ini di pimpin langsung Kapolsek Tandes Kompol Danu Anindhito Kuncoro Putro, S.I.K., M.H.
Disampaikan Kapolsek Tandes, pihak melaksanakan pengamanan jalur bertujuan untuk menjaga kamtibmas wilayah Kecamatan Tandes tetap aman dan kondusif.
“Rombongan anggota perguruan silat sangat rentan dengan gesekan saat melintas. Kami tidak hanya mengamankan jalur saja, namun mengawal rombongan menuju ketempatnya masing masing,” terangnya.
Dalam pengawalan, masih kata Kapolsek, dilakukan secara estafet dengan polsek lain yang wilayahnya dilintasi. Sehingga Polri selalu hadir ditengah masyarakat untuk menciptakan situasi tetap terjaga,” jelas Kompol Danu.
“Kegiatan pengamanan dan pengawalan ini merupakan wujud pelayanan Polri kepada masyarakat. Diucapkan terima kasih kepada personel yang telah bekerja keras mengamankan dan memberikan pengawalan kepada rombongan perguruan silat sehingga selamat sampai tujuan,” ucapnya. (Tds)