Kemacetan panjang terjadi kembali di Jalan Margomulyo Kecamatan Tandes Surabaya, pada Senin (22/08/2022) siang.
Jalan Margomulyo merupakan kawasan pergudangan yang masuk wilayah hukum Polsek Tandes Polrestabes Surabaya dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak membuat Kapolsek Tandes Tandes Kompol Danu Anindhito Kuncoro Putro, S.I.K., M.H. turun langsung ke lokasi kemacetan bersama personelnya untuk mengurai kemacetan.
Polsek Tandes bekerjasama dengan Sat Lantas Polrestabes Surabaya dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak berusaha melakukan pola pola rekayasa pengaturan agar kemacetan tidak semakin parah.
Selain itu, tak tanggung tangung Kapolrestabes Surabaya juga turun langsung ke lokasi Margomulyo untuk turut serta membantu mengurai kemacetan.
“Kami terus melakukan pola pola untuk mengurangi penumpukan volume kendaraan. Lokasi putar balik ditutup sementara agar tidak menghambat laju kendaraan yang berjalan merambat,” ujar Kapolsek.
Menurut Kompol Danu, kemacetan di Jalan Margomulyo harus cepat diuraikan dan tak bisa disepelekan. Gangguan di jalur itu berdampak pada persoalan lainnya, sejumlah jalan di sekitarnya akan turut bermasalah.
“Kemacetan di Margomulyo juga berdampak pada akses tol. Kendaraan yang keluar-masuk tol Surabaya-Gresik pastinya ikut terhambat,” terangnya.
Kemacetan yang terjadi tidak menimbulkan arus lalin berhenti total, melainkan laju kendaran merambat sehingga menimbulkan antrian panjang. Belum lagi antrean truk yang masuk ke pergudangan juga menambah terhambatnya laju kendaraan.
Kemacetan dapat terurai, setelah 6 jam lamanya personel Polsek Tandes, Sat Lantas Polrestabes Surabaya dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak berjibaku melakukan rekayasa arus lalin. Baru selepas maghrib arus lalin kembali normal dan lancar. (tds)