POLSEK RUNGKUT AMANKAN KEGIATAN BINCANG SANTA TENAGA PENDIDIK PAUD

Surabaya Polsek Rungkut Polrestabes Surabaya (07/11/2022). Dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukum Polsek Rungkut dilaksanakan pengamanan kegiatan masyarakat.

 

Pawas Aiptu S. Hartono selaku Panit Samapta bersama piket Fungsi Polsek Rungkut Surabaya melaksanakan pengamanan

Kegiatan Bincang Santai Tenaga Pendidik PAUD (BINTANG PAUD) KB, TK, TPA Wilayah II dan V yang digelar di Gedung Graha YKP Jl. Medokan Asri Utara no. 39 Kec. Rungkut Surabaya.

 

Tenaga Pendidik PAUD (BINTANG PAUD) KB, TK, TPA Wilayah II terdiri dari Kecamatan Gunung Anyar, Mulyorejo, Rungkut, Sukolilo, Tambaksari dan Tenggilis Mejoyo, sedangkan Wilayah V meliputi Kecamatan Bulak, Kenjeran, Krembangan, Pabean Cantikan, Semampir, Simokerto Surabaya.

 

Kegiatan dilaksanakan dalam rangka pembinaan tenaga pendidik PAUD di Kota Surabaya dengan jumlah peserta kurang lebih 3346 orang dari dua wilayah ini dihadiri oleh Bapak Eri Cahyadi. S.T., MT selaku Walikota Surabaya dan Ibu Rini Indriyani, S.Farm., Apt bunda Paud Kota Surabaya.

 

Selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman, tertib dan kondusif serta tidak lupa personel Polsek Rungkut selalu menghimbau peserta tetap melaksanakan protokol kesehatan.(HmsRkt)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.