Cegah Kejahatan Bobol Rumah Kosong, Polsek Karangpilang Patroli Ke Perumahan Pilar Land Kemlaten Kontrol Rumah Yang Ditinggal Mudik Pemiliknya

Surabaya – Dalam upaya mencegah terjadinya tindak pidana pasca libur lebaran, Polsek Karangpilang terus melakukan langkah-langkah preventif untuk menjaga kamtibmas tetap kondusif

Salah satunya adalah dengan meningkatkan patroli di pemukiman warga yang terdapat rumah kosong milik warga yang masih melaksanakan mudik, seperti di Perumahan Pilar Land Kemlaten Surabaya. Selasa (12/04/2024) sjang

Personil Polsek Karangpilang yang diawaki Piket Pos Pam Jembatan Baru Karangpilang dan dipimpin oleh Pawas Ipda Sutarto tidak hanya melakukan patroli pada malam hari, tetapi juga siang hari untuk menyisir perumahan warga yang ditinggal pemiliknya mudik lebaran.

Pawas Polsek Karangpilang Ipda Sutarto yang memimpin jalannya patroliĀ  menyatakan bahwa pihaknya akan terus memaksimalkan patroli di pemukiman saat libur lebaran dengan pola waktu dan tempat yang berbeda.

Menurut Ipda Sutarto, patroli berkala yang dilaksanakan bertujuan untuk mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan, terutama dalam upaya mencegah pembobolan rumah yang ditinggal pemiliknya mudik saat libur lebaran.

“Kami juga berkoordinasi dengan Security setempat untuk memaksimalkan patroli di lingkungan perumahan,” ungkap Ipda Sutarto.

Di tempat terpisah Kapolsek Karangpilang Kompol A.Risky Fardian C., S.I.K., M.Si., menegaskan bahwa patroli rumah kosong menjadi fokus utama selama libur Lebaran.

“Di wilayah Karangpilang, banyak warga yang melakukan mudik. Oleh karena itu, untuk mencegah tindak kejahatan bobol rumah kosong yang, kami maksimalkan patroli dengan sasaran rumah kosong,” ujar Pawas.

Kapolsek menambahkan bahwa langkah-langkah ini diharapkan dapat meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi warga yang mudik serta mencegah terjadinya tindak kejahatan bobol rumah kosong selama libur lebaran.

No More Posts Available.

No more pages to load.